Rekayasa Perangkat Lunak SMKN 1 Mejayan
(BLC-Telkom Klaten)

Sabtu, 18 April 2015

Mengaktifkan Apache mod_rewrite di Ubuntu / Mint

mod_rewrite adalah modul dari apache yang fungsinya menulis ulang alamat website sehingga lebih pendek dan lebih mudah dibaca serta “user friendly” terhadap mesin pencari.

Contoh Framework dan CMS yang memanfaatkan mod_rewrite

Framework CodeIgniter adalah salah satu framework yang memanfaatkan mod_rewrite sedangkan CMS Lokal yang memanfaatkan mod_rewrite adakah CMS lokomedia.

Berikut cara mengaktifkan mod_rewrite :

1. Buka Terminal (Ctrl+Alt+T), masuk sebagai super user.
2. Ketik perintah berikut :
a2enmod rewrite
3. Restart Apache.
service apache2 restart

4. Edit file apache2.conf. Ketikan perintah berikut :
nano /etc/apache2/apache2.conf
5. Cari baris '<Directory /var/www/>'
6. Rubah baris berikut,
AllowOverride None
Rubah Menjadi
AllowOverride All

Jika sudah Tekan di Keyboard CTRL+X kemudian tekan Y, lalu Enter.
7. Restart Apache.
service apache2 restart

Sumber : Febro Herdyanto

0 komentar:

Posting Komentar

vitarista11.blogspot.com

Popular Posts